SUARA PEMBAhARU, - Perhelatan Manado Open Tournament Billiard
9 Ball 2015 Kemenpora Cup yang ditutup Oleh Sekretaris Daerah Kota manado
Ir.M.H.F Sendoh pada akhir pecan lalu Sabtu,17/10/2015 di salah satu pusat olah
raga bilyard di Manado manarik banyak atlit billyard di Bumi Nyiur Melambai,tak
Hanya dari Manado bahkan dari luar Manado ikut meramaikan kegiatan ini.
Pada partai final Andreas Rumangkay melawan
Herry Pondaag,dimana Herry Pondaag menang 7 set dengan total set 7:5.Total
Hadiah yang diperebutkan pada Manado Open Tournament Billiard 9 Ball 2015
Kemenpora Cup ini pun terbilang fantastis dengan total 36 juta para peserta
yang mengikuti lomba ini tercatat sebanyak 192 peserta.
Sekda dalam
arahannya mengatakan bahwa kegiatan seperti ini diharappakan menjadi agenda
rutin tahunan.”semoga kegiatan seperti ini selalu kita adakan dan berharap
pihak kemenpora sulalu mensuport”ujar Sekda yang juga Mantan Kadispora Propinsi
Sulut. Sekda juga mengatakan atas nama komunitas bilyard berterima kasih kepada
Kemenpora RI dan juga semua pihak yang turut mensukseskan kegiatan ini.
Sehingga banyak hal positif yang didapatkan bagi komunitas bilyard di Manado
maupun di Sulawesi Utara.
Sementara itu
mewakili Kemenpora RI Ferry Hadju yang juga selaku Kabid Olahraga Prestasi
Daerah. Mengatakan bahwa Kemenpora mempunyai kewajiban mengembangkan prestasi
bilyard di tanah air.”kami mempunyai kewajiban atas prestasi olahraga di tanah
air,apalagi bilyard adalah cabor unggulan.untuk cabang bilyard di Manado adalah
agenda prioritas tahunan“ujar Mantan atlit Volly Nasional Junior Indonesia.
Jendry Amrain selaku
panitia penyelenggara mengatakan kegiatan seperti ini diharapkan terus ada tiap
tahun dan ditambahkan. (*/IRN)
Post a Comment