![]() |
Terlihat Kebahagiaan Tim RF3World Manado Saat Melakukan Sesi Foto Bersama Owner RF3World Nazeri Omar Beserta Tim. |
Suara Pembaharu - "Dahsyaaat",, Itulah kata yang keluar dari Nazeri Omar selaku Pimpinan/(Owner) RF3World beserta Tim setibanya di Bandara International Sam Ratulangi Manado, (09/4/2016) jam (17.50) Waktu setempat.
Setelah Roadshow di 32 kota besar Se- Indonesia, kini Manado dipercayakan untuk menggelar acara Seminar Kesehatan dan Kecantikan Pada Minggu (10/04/2016) di Aston Hotel Manado jam 13.45 - selesai.
Baca Juga: Untung Rugi KEK Bagi Ekonomi Nasional
Seminar ini dimaksudkan untuk memberi informasi/peluang kesuksesan dan memaksimalkan masyarakat yang mayoritasnya berdaya saing tinggi, maju dan cemerlang agar dapat mengurangi kadar kemiskinan, sehingga terciptalah satu masyarakat yang hebat, sehat dan sejahtera.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhmLjN4L_yKlOit0RYqX2S5TV9RZUmFhCCUbApkC84DV8Afj1d_KtbtjnIo01Fyz04DfytoZabq0dluzx9FFpg65EtH3k0EDK0Tu6OdIaeB_k5hc-oMWlFsk33UTsB2ksPpxmsrJDtUfDIX/s200/RF3World.jpg)
Kini setelah dilantiknya Nazeri Omar sebagai Pengarah Pemasaran sebuah syarikat jualan langsung Bumiputera, kedatangan beliau dari Malaysia ke Manado ini berharap kedepannya apa yang disampaikan bisa berguna bagi setiap orang lebih khusus yang berada di Kota Manado. Tambahnya, "Kami berhasrat agar semua orang berjaya dan cemerlang", (Kejayaan Tanpa Batasan).
Baca Juga: Kedatangan Jokowi Di Gorontalo, Ditolak Aktivis HMI
Tim RF3World Manado juga menambahkan bahwa diperkirakan besok peserta yang hadir akan melebihi dari yang direncanakan, dan semoga kedepannya RF3World akan terus menghadirkan orang-orang sukses yang sehat dan sejahtera khususnya di Kota Kami, Kota Manado. (H_D)
Post a Comment