Suara Pembaharu ideas 2018

Minahasa, Suarapembaharu.com - Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Minahasa sejatinya sudah masuk pada tahap-tahap akhir persiapan baik dari penyelenggara , pengawas maupun bakal calon Bupati dan Wakil Bupati dan tiap-tiap partai politik yang sudah menyatakan diri siap bertarung pada pilkada mendatang.

Seperti hari ini, Selasa (21-11-2017), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang diawaki oleh Megawati Soekarno Putri ini kembali melakukan proses penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati, bertempat di kantor DPD PDI Perjuangan Sulawesi Utara.
(sumber foto Memah) Langkutoy saat menyerahkan berkas pendaftaran sebagai bakal calon wakil bupati Minahasa

Partai yang terkenal dengan sebutan Moncong Putih hari ini ramai didatangi oleh bakal calon yang mendaftarkan diri untuk bertarung dari papan satu dan papan dua di kabupaten Minahasa.

Salah satunya Robby Longkutoy, MM. Pria ini siap bertarung pada papan dua, datang di kawal oleh tim sukses dan beberapa ketua PAC PDI-P di kabupaten Minahasa putra asli Langowan ini resmi mendaftarkan diri.

Saat ditanyai oleh awak media, Longkutoy mengatakan bahwa lewat pendaftaran ini dirinya sudah menunjukan sikap tegas bahwa akan siap bertarung dan menegaskan dirinya siap membangun Minahasa jika diberi kepercayaan oleh masyarakat.

"Yang jelas bahwa ada peluang ya untuk bisa mendaftarkan diri, karena didukung oleh kriteria-kriteria yang sudah ditetapkan oleh partai. Dan semuanya harus diserahkan kepada Tuhan yang maha kuasa, " ujar Longkutoy.

Langkutoy juga mengatakan bahwa dirinya siap mendukung dan menopang apapun yang menjadi keputusan partai untuk Pilkada Minahasa 2018 mendatang.

"Ya jika nantipun keputusan partai sudah menetapkan calon bupati dan wakil bupati dan diri saya belum diakomodir oleh partai, maka sebagai anggota partai yang loyal saya akan mendukung dan menopang apapun yang menjadi keputusan partai, "lanjut Mantan Wakil Bupati Yahokimo, Papua ini.

Diketahui untuk saat ini masih dalam proses pemasukan data diri para bakal calon bupati maupun bakal calon wakil bupati, dan akan disaring serta akan masuk dalam tahap memasukan berkas pada tanggal 24 dan 25 November mendatang serta keputusan siapa yang akan menjadi bupati dan wakil bupati Minahasa ditentukan melalui surat keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan.

Reporter : Riedel  Memah
Editor : Arham Licin

Suara Pembaharu

Media Online, Suara Pembaharu. Menyajikan Informasi Aktual & Terpercaya.

Post a Comment

Post a Comment

Suara Pembaharu

Media Online, Suara Pembaharu. Menyajikan Informasi Aktual & Terpercaya.
Powered by Blogger.