Suara Pembaharu ideas 2018

Boltim, Suarapembaharu.com -Terjadi kebakaran sejumlah rumah di desa Kayumoyondi, kecamatan Tutuyan, kabupaten Bolmong Timur (Boltim) hingga rata tanah, Rabu (31-01-2018).


Kebakaran terjadi sekitar pukul 15: 30 wita itu diakibatkan bocornya gas elpiji disalah satu rumah yang hangus terbakar dan ikut menghanguskan dua rumah di sebelahnya.

Menurut saksi mata, Hasidin Lumowa (60) api awalnya muncul dari bagian dapur rumah keluarga Ridwan Lasabuda (38) sampai menjalar ke rumah tetangganya Keluaraga Herman Mokoginta dan Asaat Pua,

"Mujur bangunan yang satu lagi tidak terbakar keseluruhan," ujarnya.

Ia menambahkan, api begitu cepat menyebar sehingga seluruh rumah ludes terbakar,

"Meskipun warga setempat sudah berupaya api yang berkobar tak mudah dipadamkan justru menyebar luas, untung saja tidak ada korban dari kebakaran tersebut," jelas Lumowa seorang Kakek parubaya.

Korban, Herman Mokoginta (38) mengaku tak tahu jika rumahnya terbakar sebab dirinya lagi kerja kelapa,

"Saya saat kejadian sedang melakukan pengasapan kelapa milik pak Sangadi Kayumoyondi Masrianto Patra. Pokoknya tak satupun harta benda terselamatkan,"tuturnya dengan nada pasrah.

Sementara Korban satunya, istri dari Ridwan Lasabuda yakni Sulianti Lumowa mengatakan dalam rumahnya ada 1 unit Dispenser,1 unit TV 21 inc merk LG, 1 unit Mesin jahit bantuan dari Disnaker, Kompor gas 2 unit, 1 unit oven hock, serta peralatan rumah tangga,ijazah SMA milik anaknya, "Pokoknya kami keluarga hanya baju dibadan,"katanya.

Belum bisa ditaksir berapa banyak angka kerugian keseluruhan atas kejadian kebakaran tersebut. Namun, Sangadi Kayumoyondi, Masrianto Patra sangat menyayangkan kondisi yang di alami warganya itu.

 "Saya telah informasihkan ke Dinas Pol PP dan Kebakaran via telepone namun tak ada respon. Kemungkinan juga kerugian ini ditaksir Rp200 juta, dengan harapan kejadian ini bisa mendapat bantuan oleh Pemerintah Daerah lebih khusus Dinas tekait.

Reporter : Adryanta Mokodompit
Editor : Arham Licin

Post a Comment

Suara Pembaharu

{picture#https://lh3.googleusercontent.com/-KxCpQnd7tqI/AAAAAAAAAAI/AAAAAAAAAJk/t239p-tSaZY/s120-c/photo.jpg} Media Online, Suara Pembaharu. Menyajikan Informasi Aktual & Terpercaya. {facebook#http://facebook.com} {twitter#http://twitter.com} {google#http://google.com} {youtube#http://youtube.com} {instagram#http://instagram.com}
Powered by Blogger.