Bitung, suarapembaharu.com - Menindaklanjuti keluhan warga Bitung karena maraknya pengendara roda dua menggunakan Knalpol Racing, kina Jajaran Polres Bitung lakukan penertiban sejak Kamis kemarin.
Kapolres Bitung, AKBP Philemon Ginting saat di konfirmasi suarapembaharu.com melalui via WA Senin, (16/01) menghimbau pengguna kendaraan khusunya Kendaraan bermotor agar supaya jangan memasang knalpot recing karena mengganggu kamtibmas.
"Dari hari kamis lalu, sementara sudah 25 unit kendaraan Roda Dua (R2) yang ditilang karena memakai knalpot recing, motor bisa keluar apabila diganti dengan knalpot standart," Beber Ginting.
Ginting menambahkan mari kita jaga bersama keamanan di kota ini, agar supaya tidak terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan, Ungkapnya. (Yaser)
Post a Comment