Suara Pembaharu ideas 2018

Bitung, Suarapembaharu.com - Para pengguna jasa di Terminal Petikemas Bitung untuk kesekian kalinya melakukan pemblokiran jalan masuk di area Pelabuhan, Senin (29/01/2018).


Pemblokiran jalan tersebut, dilakukan karena para sopir bersama pelaku usaha geram, dengan peralatan alat muat container yang kerap mengalami kerusakan sehingga menyebabkan kerugian terhadap mereka.

"Gerakan pemblokiran jalan di depan Pelabuhan Petikemas Bitung merupakan suatu bentuk klimaks yang dirasakan pengguna jasa selama ini," jelas Muhamad Safi'i

Kami sebagai pengguna jasa, Kata Safi'i, sudah tidak tahan dengan masalah yang terus menerus terjadi dan seakan-akan dibiarkan oleh GM Pelindo Petikemas Bitung selama ini.

"Yang jelas ketika alat muat container mengalami kerusakan, kita sebagai pengguna jasa mengalami kerugian dengan biaya penempukan container," bebernya.

Safi'i juga menambahakan, pernyataan GM Pelindo Petikemas Bitung bahwa alat yang berjalan di Pelabuhan ada 5 alat itu bohong besar.

"Karena memang hampir setiap saat alat mengalami kerusakan. Sehingga sopir yang menjadi ujung tombak kami harus menunggu berhari-hari di pelabuhan," ucap Safi'i kepada beberapa wartawan.

Sementara itu, pernyataan Safi'i dengan nada tegas dibantah oleh GM Pelindo IV, Hardiyanto saat dikonfirmasi via telfon oleh media ini.

"Saya berada di luar kota saat ini, jadi sekitar jam 2 tadi, saya mendapat kabar kalau memang alat mengalami kerusakan. Namun saat ini sudah bisa di operasikan kembali, dan untuk kerugian dari pengguna jasa akibat kerusakan alat, selalu mendapat kebijakan dari kita terkait dengan pembayaran," singkatnya.

Reporter : Yaser Baginda
Editor      : Arham Licin

Post a Comment

Suara Pembaharu

{picture#https://lh3.googleusercontent.com/-KxCpQnd7tqI/AAAAAAAAAAI/AAAAAAAAAJk/t239p-tSaZY/s120-c/photo.jpg} Media Online, Suara Pembaharu. Menyajikan Informasi Aktual & Terpercaya. {facebook#http://facebook.com} {twitter#http://twitter.com} {google#http://google.com} {youtube#http://youtube.com} {instagram#http://instagram.com}
Powered by Blogger.