![]() |
kondisi mobil Kasman Uno usai dilempar oleh orang tak dikenal diruas jalan Manado-Bitung tepatnya di desa Kaasar |
Kali ini mobil yang dikendarai oleh Kasman Uno, warga kota Bitung yang mengalami nasib naas dengan kondisi kaca samping belakang hancur usai terkena batu yang dilemparkan oleh orang tak dikenal saat melintas dijalan poros Manado-Bitung tersebut.
" Alhamdulillah tidak mengenai anak saya yang kebetulan duduk dibangku belakang, jadi tolong hati hati jika melewati daerah itu," jelasnya.
Kasus ini sudah dilaporkan kepihak kepolisian Polres Minahasa Utara. Kasman yang juga adalah ketua KKIG Kota Bitung ini mengaku sempat kaget saat batu sebesar kepala anak kecil melayang entah dari arah mana, tiba tiba menghantam kaca mobilnya.
" Saya sangat kaget, mobil saat itu berjalan tidak terlalu kencang. Tiba tiba tepat didepan kantor Basarnas bunyi keras dengan diiringi suara kaca pecah, saya sudah laporkan ke Polres Minut, " bebernya.
Reporter : Arham Licin
Editor : Arham Licin
Post a Comment