Suara Pembaharu ideas 2018

SUARA PEMBAHARU-   Penculikan terhadap seorang bayi atas nama Safia (4 Bulan) di Kelurahan Girian Bawah, Kecamatan Girian Kota Bitung saat ini sudah ditangani pihak Satuan Reserse Kriminal Polres Bitung.

Laporan penculikan sudah diterima pihak Reskrim. Sabtu (31/10). yang dilaporkan oleh ibu bayi korban penculikan, Najira Baziad yang didampingi oleh Ketua Pusat Penanggulangan Informasi KDRT, Trafficking dan Perlindungan Anak (Puspikta) Kota Bitung, Feibe Maritje Makasidede Supit.


Isi laporan adalah  membawa lari anak dibawah umur dan dalam kondisi masih menyusui, yang dilakukan oleh Ahmad Dondi alias Amat yang juga adalah mantan suaminya itu, dan pelapor merasa keberatan dan meminta pihak kepolisian untuk memproses pelaku sesuai hukum yang berlaku.

Sedangkan Kasat Reskrim Polres Bitung, AKP. Rivo Malonda, SH yang ditemui mengatakan bahwa saat ini pelaku sudah diburu dan semoga dalam waktu yang tidak terlalu lama akan berhasil diringkus.

" anggota Tarsius sudah melakukan pencarian dan segera menangkap pelaku, karena apapun alasannya, bayi yang berusia seperti itu masih butuh untuk disusui dan perhatian dari ibunya " jelas Malonda. Sabtu (31/10).

sedangkan Ketua Puspikta, Feibe Makasidede Supit atau yang lebih akrab disapa Bunda ini meminta kepada masyarakat jika melihat bayi ini dan pelaku bisa memberikan informasi langsung ke pihak kepolisian.

" Kami berharap bantuan informasi dari masyarakat untuk memberitahukan keberadaan bayi tersebut dan pelakunya jika melihat dimana berada saat ini, serta melaporkannya kepihak berwajib untuk segera ditindaklanjuti" kata Makasidede. (Arham Dila Licin)
 (Photo Atas: Safia bersama ibunya Najira, Feibe M. Makasidede Supit. Bawah: Makasidede saat perlihatkan bukti laporan polisi))

Suara Pembaharu

Media Online, Suara Pembaharu. Menyajikan Informasi Aktual & Terpercaya.

Post a Comment

Post a Comment

Suara Pembaharu

Media Online, Suara Pembaharu. Menyajikan Informasi Aktual & Terpercaya.
Powered by Blogger.